Memahami Pentingnya Berdzikir

Berdzikir adalah menyebut asma Allah dengan membaca kalimah thayyibah, seperti basmalah, tahmid, hauqalah, hasbalah, istighfar, tasbih, taqdis, tahlil, takbir (mengenai hal ini insya Allah akan dibahas pada bab tersendiri dalam blog ini), membaca al-Qur’an, maupun doa-doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad Saw.

Menyebut asma Allah Swt. dalam berdzikir sudah barang tentu harus dibarengi dengan ingatan atau kesadaran terhadap Allah Ta’ala. Berdzikir yang baik tentu bukan gerak bibir semata, melainkan hatinya pun ikut berdzikir. Sebab, berdzikir bukan saja amalan lahir, tetapi juga amalan batin. Atau, bila dipahami secara hakikat, berdzikir itu sesungguhnya amalan batin yang diiringi dengan amalan lahir.

Bagi orang yang beriman, berdzikir adalah amalan yang tidak boleh ditinggalkan, karena hal ini merupakan perintah dari Allah Swt. sebagaimana dalam firman-Nya sebagai berikut:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اذْكُرُوا اللَّهَ ذِكْرًا كَثِيرًا (41) وَسَبِّحُوهُ بُكْرَةً وَأَصِيلًا
“Hai orang-orang yang beriman, berdzikirlah (dengan menyebut nama) Allah, dzikir yang sebanyak-banyaknya. Dan bertasbihlah kepada-Nya di waktu pagi dan petang.” (QS. al-Ahzab [33]: 41-42).

Berdzikir kepada Allah Swt. hendaknya dilakukan kapan saja. Bagus sekali bila dilakukan seusai shalat, baik shalat fardhu maupun sunnah. Berdzikir juga dapat dilakukan pada waktu pagi dan petang, sebagaimana disebutkan dalam ayat tersebut di atas, atau silakan dilakukan pada waktu siang atau malam. Bahkan, dalam berdzikir ini kita diperintahkan untuk melakukan dengan sebanyak-banyaknya.

Berkenaan dengan perintah untuk berdzikir dengan sebanyak-banyaknya ini, marilah kita renungkan firman Allah Swt. sebagai berikut:

وَاذْكُرُوا اللَّهَ كَثِيرًا لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ
“…dan sebutlah (nama) Allah sebanyak-banyaknya agar kamu beruntung.” (QS. al-Anfaal [8]: 45).

Berdzikir kepada Allah Ta’ala dengan penyebutan yang banyak menjadikan pelakunya mendapatkan keberuntungan dari Allah Swt. Sungguh, anugerah inilah yang didamba oleh setiap pribadi yang beriman, yakni beruntung di dunia dan akhirat.

Berdasarkan dalil tersebut, jelas sudah bagi kita bahwa betapa penting berdzikir kepada Allah Swt. Bahkan, berdzikir ini erat kaitannya dengan iman. Sebagaimana Rasulullah Saw. telah bersabda:

“Barang siapa tidak banyak menyebut Allah (berdzikir), maka dia sungguh terlepas dari iman.” (HR. Thabrani).

Orang yang tidak banyak menyebut Allah, dalam hadits tersebut dikatakan telah terlepas dari iman. Menurut beberapa ulama, orang yang tidak banyak berdzikir dikatakan sebagai orang yang lemah imannya.

Al-Faqir ila Rahmatillah,
Akhmad Muhaimin Azzet

36 Komentar

Filed under Ibadah

36 responses to “Memahami Pentingnya Berdzikir

  1. Evi

    Berzikir yang baik itu perlu mengambil waktu khusus atau boleh dilakukan kapan saja Pak Zet? Contohnya bolehkan berzikir (tentu dalam diam) saat rehat sejenak dari pekerjaan?

    • Sebaiknya keduanya, Mbak Evi. Pertama, hendaknya kita mempunyai waktu khusus untuk berdzikir, misalnya setiap selesai shalat, sepertiga malam, dsb. Pada waktu khusus ini sebaiknya berdzikir secara lisan dan hati. Kedua, hendaknya tidak lepas dari dzikir pula saat berjalan, duduk, berbaring, atau sambil rehat kerja, meski yang berdzikir adalah hatinya.

  2. Amirullah Daeng Sibali

    membaca al-Qur’an, maupun doa-doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad Sallallahu ‘alaihi wa sallam… ini penting, penting banget. karna skarang banyak bermunculan doa dan dzikir yang ternyata jika ditelusuri tidak diajarkan oleh rasulullah..
    wallahu ‘alam

  3. Ely Meyer

    postingannya menyejukkan pak

  4. Pak, kalo misalnya dzikir di kamar mandi (sambil nyuci) boleh ga? ya kan daripada nyuci sambil ngelamun ato apa gitu, kan mending sambil dzikir… 🙂

  5. Gmc Paradise

    Kita semua harus berdzikir, bagi umat islam

  6. Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah-rahimahullah- berkata, ”perandaian dzikir bagi hati adalah seperti air bagi ikan. Apa jadinya keadaan ikan tanpa air ?? ”

  7. m anriyan

    jadi inget dulu, saat si dede kecil sakit shingga harus dirawat di RS, alhamdulillah RS tersebut adalah RS swasta yang cukup bagus dan dikelola oleh yayasan Islam…

    hati saya dan istri saat itu sangat galau, namun dikala kegalauwan tersebut terdengar lantunan dzikir pagi di pengeras suara rumah sakit, subhanallah, hati kami jadi tersentuh sekali, sedih ingat dosa2, tapi terobati karena doa dan dzikirnya… sampai tidak terasa bercucuran air mata kami berdua, hingga bangkit kembali semangat dlm hati kami, tertanam keyakinan, bahwa tumpuan pengharapan kesembuhan bagi putra kami hanyalah ALLOH tiada yang lain.

    Dzikir adalah juga penyembuh bagi hati orang2 yang sedang dalam kesulitan…

  8. Gmc Paradise

    Selalu bersyukur…

  9. afnizar hasan

    Semoga, dengan zikir yang ikhlas karena Allah membuat hati kita menjadi lembut dan selalu bersyukur kepada allah, terimakasih pak, wassalam

  10. Gmc Paradise

    Mari berdikir kang..

  11. assalamu’alaikum pak,,

    zikir adalah zakat raga kita kepada Allah swt, begitu yak pak … trimakasih sudah mengingatkan,,

    salam sukses .. 🙂

  12. saya sedang berusaha untuk kontinyu melakukan zikir pagi dan petang pak ustad. mohon doanya ya 🙂

  13. Guru Muda

    ”Maka, bertanyalah kalian kepada ahli dzikir, jika kamu sekalian tak mengetahui.”
    Inilah keistimewaan orang yang mengamalkan dzikir. Yang lebih penting dzikir yang sesuai dengan sunah nabi dan berijazah.
    Syukron, tad.

    Roni Yusron

  14. Dzikir pada prinsipnya mengingat Allah, tentu bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Bisa dengan lisan, perbuatan maupun dengan hati. Kalau dapat kita lakukan setiap waktu, maka insya Allah akan menjadi suatu amalan tanpa kita sadari.

  15. ali mahmudi

    InsyaAlloh

  16. Santika

    Subhanaullah , terimakasih atas artikel yang sangat bermanfaat ini.

Tinggalkan Komentar

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s